Mahasiwa UIN Walisongo dan Warga Padangsari Resik-resik Lapangan Merbau Semarang

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG – Bekerjasama dengan mahasiswa UIN Walisongo, warga Kelurahan Padangsari Kecamatan Banyumanik, Minggu pagi melaksanakan kegiatan Resik-resik Lapangan Merbau, Minggu (15/1/2023) lalu.

Kerja Bakti awal Tahun Baru 2023 kali ini dipimpin oleh Seklur Padangsari, Retno Kristiani, SE yang mewakili Lurah Padangsari, Sri Agustin Wulandari, SE yang juga ada kegiatan.

Kerja Bakti ini juga didukung Babinsa, Bhabinkamtibmas, Staff Kelurahan Padangsari, 17 Ketua RW, 98 Ketua RT dan segenap warga Kelurahan Padangsari.

Lapangan Merbau yang terletak di Kelurahan Padangsari Kecamatan Banyumanik dengan luas 1,5 Hektar pada saat serah terima awal dari Perum Perumnas ke Pemerintah Kota Semarang tahun 1982 atau 41 Tahun yang lalu.

Pada saat akan dilakukan Renovasi oleh Pemerintah Kota Semarang melalui Dinas Penataan Ruang (Distaru) Kota Semarang pada tahun 2021 untuk tahap awal dan akhir Desember 2022 pada tahap lanjutan.

Luas Lapangan Merbau yang tercatat di aset Pemerintah Kota Semarang sekarang menyusut menjadi 1,1 hektare. Berarti ada sekitar 4.000 Meter Lahan Lapangan Merbau yang belum masuk Aset Pemerintah Kota Semarang.

Ketua RW.09 Kelurahan Padangsari, Yudi Pramono, berharap Aset Lahan Lapangan Merbau seluas 4.000 Meter bisa kembali masuk aset Pemerintah Kota Semarang

“Tentunya harapan kami bisa digunakan untuk kepentingan masyarakat umum seperti Lapangan Volley Standart dan Public Space Area. Ke depan Lapangan Merbau bisa menjadi salah satu Sport Tourism di Kota Semarang yang menarik untuk dikunjungi,” ungkapnya.

Saat ini Lapangan Merbau dilengkapi sejumlah fasilitas di antaranya Lapangan Sepakbola dengan rumput Standart, Lapangan Tennis, Jogging Track, Taman Bermain Anak, Taman Fitnes, Tribun Penonton, Shelter UMKM, Lavatory, Tempat Parkir dan Co Working Space.

Dengan berbagai fasilitas keren tersebut, pengunjung Lapangan Merbau diharapkan bisa ikut merawat dan menjaga kebersihan Lapangan Merbau.

Mahasiswa KKN UIN Walisongo dan Warga Kelurahan Padangsari bergerak bersama resik-resik Lapangan Merbau Banyumanik. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *