POSBELITUNG.CO, BELITUNG – Memiliki bentuk tubuh ideal menjadi impian pria maupun wanita. Wanita biasanya mengimpikan bentuk tubuh proporsional dan langsing, sementara pria menginginkan bentuk tubuh berotot agar menambah kesan maskulin dan macho.
Tertarik memiliki bentuk tubuh ideal, Trainer Sportagym, Dayat Suderajat membagikan tips bagi yang ingin mencapai goal bentuk tubuh impiannya. Latihan, nutrisi, dan istirahat menjadi tiga elemen penting untuk membentuk badan.
“Bagi orang yang ingin makan banyak dan pengen badan tetap bagus, fitnes ini olahraga alternatif yang baik. Badan kita membakar kalori bisa 24 jam setelah melakukan beban, walaupun istirahat badan kita masih tetap membakar kalori,” ujarnya saat tampil di Dialog Ruang Kita Pos Belitung yang disiarkan secara langsung, Selasa (17/1/2023).
Untuk latihan fitnes, Dayat menyarankan memulai sesi latihan dengan latihan beban, dilanjutkan kardio, dan latihan perut. Untuk membentuk badan dengan tujuan tertentu, pola makan juga harus disesuaikan.
Buat penurunan berat badan, mengatur pola makan dilihat dari kebutuhan kalori harian, barulah dikalahkan defisit kalori yang diperlukan.
Nutrisi itu dipenuhi dari makanan terutama dari protein cukup, ditambahkan serat, lemak, dan karbohidrat untuk tenaga. Juga bisa dibantu suplemen.
Selanjutnya, pastikan pula istirahatnya cukup yakni 7-8 jam sehari. Buat yang ingin membentuk otot, jelas Dayat, fitnes hanga merusak otot sehingga saat mengangkat beban, selaput otot sobek, makanya butuh nutrisi dan istirahat untuk menyembuhkan otot.
Kaum hawa juga tak perlu khawatir ngegym karena bisa membuat tubuh lebih padat dan tidak mesti berotot. Program latihan dapat disesuaikan dengan tujuan.
Sementara bagi pria, ngegym bermanfaat menaikkan hormon testosteron segi menambah stamina dan kondisi badan lebih fit dalam beraktivitas harian.
“Orang yang berumur jangan takut ngegym karena badan akan lebih prima,” ucap pria yang juga atlet binaraga ini.
Program latihan dan makan akan menentukan agar hasil yang dicapai maksimal. Jika lebih intens dalam keseharian dapat mengatur meal plan, baik untuk tujuan menurunkan berat badan atau bahkan jika tertarik menjadi atlet binaraga.
( Posbelitung.co/Adelina Nurmalitasari)